Lantik Raja OTT, BP Haji Dipastikan Aman dari Mafia!

Jakarta – Pemerintah tampaknya terus melakukan upaya agar tindak pidana korupsi di taanah air bisa berkurang. Hal ini dibuktikan pada pelantikan Harun Ar-Rasyid yang merupakan mantan penyidik senior di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjadi Deputi Bidang Pengawasan .Pemantauan dan Evaluasi Badan Penyelenggara Haji (BP Haji).

Adapun pelantikan yang digelar di Asrama Haji, Bekasi, Jawa Barat ini dilakukan langsung oleh Kepala BP Haji Mochamad Irfan Yusuf atau yang akrab disapa Gus Irfan, dan disaksikan oleh Wakil Kepala BP Haji Dahni Anzar Simanjuntak.

“Dengan dilantiknya Pak Harun ini, kami siap menjawab tugas negara, khususnya dalam memperkuat fungsi pengawasan, sesaui arahan presiden. Dan penyelenggaraan haji harus bersih dan berjalan ssuai dengan prinsip efektif, aman, nyaman dan transparan,” tegasnya.

Sebagaimana diketahui, Harun Ar-Rasyi merupakan sosok yang kerpa disebut sebagai “Raja OTT” di KPK, dan ia berkarie di Polri.

Pos terkait